Panglima TNI Dukung Pencopotan Baliho Rizieq
24 November 2020 | 09:31:20.jpg)
PUBLICANEWS, Jakarta - Mabes TNI mengakui Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahyanto mendukung tindakan Pangdam Jaya Mayjen Dudung Abdurachman mencopot baliho Rizieq Syihab di jalanan Ibukota. Namun, Panglima tidak pernah memberikan perintah.
"Tentunya, Panglima TNI akan mendukung semua tindakan yang dilakukan Pangdam Jaya,” kata Kapuspen TNI Mayjen Achmad Riad dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Senin (23/11).
Panglima TNI tidak perlu mengeluarkan perintah untuk menurunkan baliho tersebut karena kewenangan ada di Pangdam Jaya. Riad menambahkan, selaku pimpinan militer di daerah Pangdam memiliki tanggung jawab mengambil tindakan atas dasar pertimbangan situasi di lapangan.
Dudung juga menegaskan tidak mendapatkan perintah. Namun, ia memastikan melaporkan kegitan tersebut kepada Panglima TNI.
“Tetapi setelah kegiatan pasti saya laporkan kepada Panglima TNI dan harus diketahui oleh Panglima TNI,” katanya.
Tindakan penurunan baliho tersebut juga terjadi di banyak daerah lain. Penolakan oleh masyarakat sempat terjadi di Mataram, Nusa Tenggara Barat. Pencopotan di beberapa daerah lain berjalan lancar. (feh)
"Tentunya, Panglima TNI akan mendukung semua tindakan yang dilakukan Pangdam Jaya,” kata Kapuspen TNI Mayjen Achmad Riad dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Senin (23/11).
Panglima TNI tidak perlu mengeluarkan perintah untuk menurunkan baliho tersebut karena kewenangan ada di Pangdam Jaya. Riad menambahkan, selaku pimpinan militer di daerah Pangdam memiliki tanggung jawab mengambil tindakan atas dasar pertimbangan situasi di lapangan.
Dudung juga menegaskan tidak mendapatkan perintah. Namun, ia memastikan melaporkan kegitan tersebut kepada Panglima TNI.
“Tetapi setelah kegiatan pasti saya laporkan kepada Panglima TNI dan harus diketahui oleh Panglima TNI,” katanya.
Tindakan penurunan baliho tersebut juga terjadi di banyak daerah lain. Penolakan oleh masyarakat sempat terjadi di Mataram, Nusa Tenggara Barat. Pencopotan di beberapa daerah lain berjalan lancar. (feh)
Berita Terkait
Nikahkan Anak Rizieq, Kepala KUA Tanah Abang Dicopot
23 November 2020Pangdam Jaya Siap Tindak Tegas Reuni 212
23 November 2020
Terkini Nasional
-
Presiden Jokowi Tinjau Korban Banjir di Kalsel
18 Januari 2021 | 08:38:39 -
Viral Video Teriakan 'Tolong' Saat Pencarian Korban Sriwijaya Air
17 Januari 2021 | 20:34:07 -
Rizieq Syihab Dekat dengan eks Kapolda Metro Jaya
17 Januari 2021 | 17:37:06 -
Kendalikan Gratifikasi, KPK Minta Instansi Sampaikan Rencana Kerja 2021
17 Januari 2021 | 17:25:44 -
Rizieq Syihab Menangis Saat Tahu Banyak Ulama Wafat
17 Januari 2021 | 17:21:22 -
Denny Indrayana Ingatkan Banjir Kalsel 'Urgent Call', Perlu Evakuasi Udara
17 Januari 2021 | 14:57:13 -
Pendukung Jokowi Sindir Politikus Demokrat Karena Bela 'Peramal'
17 Januari 2021 | 14:51:48 -
Jokowi Teken Perpres Latih Warga Polisikan Terduga Ekstremisme
17 Januari 2021 | 12:16:05 -
Manajer Artis Nilai Laporan Terhadap Raffi Ahmad Berlebihan
17 Januari 2021 | 11:12:19 -
Komjen Listyo Minta Wejangan ke Beberapa eks Kapolri
16 Januari 2021 | 20:55:37
Populer Nasional
-
1 -
2 -
3 -
4 -
5 -
6 -
7 -
8 -
9 -
10
Komentar(0)
Tidak ada komentar pada artikel ini